Selasa, 09 Oktober 2012

Tata cara etika dalam menulis di internet

Di era globalisasi seperti sekarang ini orang semakin mudah untuk mendapatkan berbagai macam informasi dan juga sangat mudah bagi setiap orang untuk memberikan informasi secara bebas. Saat ini orang bisa dengan leluasa mengaspirasikan diri karena sekarang hanya dengan melalui media internet orang dapat menyampaikan tulisannya secara bebas. Di dalam internet terdapat wadah bagi para user untuk menampilkan tulisan – tulisan yang mereka buat, wadah tersebut lebih dikenal dengan sebutan blog. Blog adalah tempat dimana seseorang dapat membagikan ilmu yang dimiliki untuk orang lain dan menyampaikan hal yang menurutnya baik untuk diberitahukan kepada pembaca. Namun tetap saja, tidak sebebas yang anda bayangkan untuk membuat sebuah tulisan yang berkompetitif di dalam sebuah blog. Sama seperti dalam dunia nyata, di dalam dunia maya pun terdapat tata cara atau etika menulis di internet sehingga tidak akan muncul perseteruan atau tidak ada pihak yang nantinya merasa dirugikan.

Di Indonesia sendiripun sekarang telah ada undang – undang yang mengatur beretika dalam dunia maya. Berikut adalah bentuk etika dan tata cara yang perlu kita perhatikan ketika ingin membuat sebuah tulisan di internet yang kemudian akan ditampilkan pada blog :

1. Langkah awal adalah kita harus dapat membuat judul sekreatif mungkin sehingga kiranya
karena judul yang menarik sehingga ada minat pembaca untuk membaca tulisan yang kita
buat.
2. Selanjutnya adalah kepada siapa tulisan kita diperuntukkan, jika untuk kalangan pelajar maka
hendaknya kita membuat tulisan dengan tata bahasa yang lebih mudah dimengerti, sehingga
pembaca tidak akan merasa bosan saat membaca karya anda.
3. Bahasa yang anda gunakan tentulah menjadi hal yang juga harus diperhatikan, jika anda ingin
seluruh user dari berbagai macam Negara dapat membaca tulisan anda maka anda harus
menggunakan bahasa inggris dalam penulisan karya anda.
4. Didalam tulisan tidak boleh ada kalimat atau unsur yang mengandung SARA ( suku , ras dan
agama ).
5. Buatlah tulisan yang memiliki nilai positif dan hindarkan dari unsur-unsur negative seperti
bahasa yang mengandung kekerasan ataupun pornografi karena setiap orang dapat membaca
tulisan anda.
6. Jika anda ingin menuliskan tulisan yang berisikan kritik anda terhadap suatu pihak, maka
anda diharapkan dapat mengkritiknya secara tidak langsung dan tidak menyebut pihak yang
anda kritik. Walaupun sekarang adalah era demokrasi namun tetap anda harus bisa bersikap
dewasa dan beretika jika anda ingin banyak orang yang mengunjungi blog anda.
7. Usahakan untuk membuat tulisan yang sainstifik atau terbukti penjelasannya jika hal tersebut
mengenai percobaan yang anda lakukan, sehingga pembaca dapat mengerti tulisan anda
dengan jelas, missal melalui gambaran pada video.
8. Jika anda membuat tulisan yang isinya merupakan penggandaan dari pihak sebelum anda
atau penulis yang sebenarnya, maka cantumkan nama atau alamat blog orang tersebut karena
secara langsung anda telah mengambil hak cipta orang lain jika tidak mencantumkan nama
penulisnya.
9. Pergunakanlah bahasa yang sopan dalam penulisan karya anda sebagai tolak ukur cara
berfikir anda dan cara anda menyampaikan suatu ilmu untuk orang lain.
10. Tentunya tulisan yang kita buat belum tentu sempurna bagi orang lain, maka jika terdapat
saran ataupun kritik dari pembaca terimalah dengan lapang dada. Dimana kritik dan saran
tersebut dapat menjadi kajian anda untuk mengkoreksi tulisan anda menjadi lebih baik.

Internet bagaikan sebilah pisau yang sangat tajam, dimana pisau tersebut dapat digunakan untuk hal yang menguntungkan seperti memotong buah atau sayaur namun juga dapat digunakan untuk hal yang merugikan seperti mengancam orang atau membunuh. Internet pun seperti itu, dunia tanpa batas ruang dan waktu dan anda dapat melakukan hal baik yang menguntungkan atau yang dapat merugikan anda atau orang lain terutama saat kita membuat sebuah karya yang berbentuk tulisan. Apakah untuk meningkatkan pengetahuan atau menjatuhkan, makadari itu menurut saya jika anda bisa memahami dan menerapkan etika menulis di internet seperti yang saya tuliskan diatas, anda bisa menjadi orang yang menguntungkan bagi orang lain dan juga diri anda sendiri atau bahkan karya dan ide anda dapat membuat perubahan terhadap bangsa maupun dunia.

thanks to
<http://luckritzh.blogspot.com/2009/11/tata-cara-dan-etika-menulis-di-internet.html>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar